Ternyata Mesin New Yamaha Vixion Facelift 2015 Pakai Mesin Jupiter MX King

Meski belum diluncurkan, namun kabar mengenai motor terbaru dari Yamaha yakni New Yamaha Vixion Facelift 2015 sudah banyak beredar di masyarakat. Baik itu mengenai perubahan fisik maupun pada segi pilihan warna dan banderol harga. Terlepas dari itu, sebuah informasi menyebutkan bahwa mesin yang digunakan pada new Vixion Facelift 2015 ini menggunakan mesin milik Jupiter MX king 150.

Hal ini terlihat dari kode yang nampak pada mesinnya yakni menggunakan kode mesin 2PV dimana pada Vixion edisi sebelumnya kode mesinnya adalah 1PA. Sejatinya kode 2PV adalah kode mesin yang digunakan oleh Jupiter MX King yang telah terlebih dahulu mengaspal beberapa saat lalu. Padahal banyak pecinta motor sport Yamaha ini berharap New Vixion Facelift 2015 bakal memakai mesin milik YZF_R15 yang berkode 2PK. Namun nampaknya hal ini tidak akan terjadi.

Selain itu, ada informasi mengenai desain headlamp New Yamaha Vixion Facelift 2015 ini. Dimana, desain headlamp motor sport Yamaha ini diduga menjiplak desain headlampnya motor sport Kawasaki yakni Kawasaki Z250SL. Memang dari segi desain memang sangat mirip, yakni hampir menyerupai huruf ‘V’.
Share on Google Plus

About blog

    Blogger Comment
    Facebook Comment

0 comments:

Post a Comment